Thursday 8 December 2011

Tips Buat Cewe

INI HANYA SEKEDAR BACAAN BUAT CEWEK YANG DOYAN PACARAN TERUS BINGUNG LANTARAN COWOKNYA MEMUTUSKAN HUBUNGAN TIBA-TIBA BAHKAN MENINGGALKAN KAMU TANPA ALASAN DAN SEBAB YANG JELAS.

1. Ingin Mengubah Sifat dan Kebiasaan Cowokmu sendiri

Cewek yang selalu maunya mengubah cowoknya adalah cewek yang
bawel, cerewet, banyak bacot, dan full of crap(maaf agak kasar sedikit). Kebiasaan yang dalam bahasa Inggrisnya disebut "nagging" ini pada akhirnya akan mengurangi daya tarik kamu sendiri secara drastis.
Maka dari itu, kalau kamu mau cowok yang rapi, carilah cowok yang rapi!
Kalau kamu ingin cowok yang bersih, cari cowok yang bersih!
Dan Kalau kamu mau yang kaya, yach cari yang kaya!
serta Kalau kamu mau cowok yang nurut, cari yang nurut ajaa..(gitu aja repot)

2. Menomor duakan Cowok

Cowok mana sih yang mau aja dinomor duakan, bahkan dinomortigakan, atau diberi prioritas yang lebih rendah lagi dalam dunia seorang cewek?
Jawabannya hanya ada satu. Dia itu Cowok lossy!
Pada dasarnya cowok memilih lebih baik dia mencari cewek lain lagi yang dimana dia selalu menjadi nomor satu.

3. Ngambek Tujuh Hari dan Tujuh Malam.

Kamu pikir cowok suka sama cewek yang sekali marah bisa ngambek tujuh hari dan tujuh malam?
Misalnya Prof yang jadi cowoknya sih, kalau kamu mau begitu ya terserah. Mendingan selama kamu lagi ngambek, Prof cari cadangan pengganti kamu. Kecuali pacar kamu adalah seorang cowok lossy, salah salah begitu ngambek kamu hilang, kesabaran dia pun udah hilang.

4. Menuntut Cowok untuk Membaca Pikiran Cewek.

Kalau cowok salah beli hadiah ulang tahun kamu, kamu bilang dia nggak memperhatikan kesukaan kamu. Kalau dia pilih pergi sama temannya gara gara
kamu bilang terserah dia mau ke mana, kamu bilang dia lebih mementingkan temannya. Kalau dia ajak kamu makan di restoran atau warung pinggiran jalan yang salah, kamu bilang dia nggak tahu makanan kesukaan kamu itu apa. Kalau dia berkeras mentraktir kamu melulu, kamu bilang dia ada maunya.
Karena pada dasarnya Cewek sering protes kalau cowoknya nggak punya ide, tapi sebenarnya cewek sendiri kalau punya ide malahan nggak mau bilang terang terangan. Mungkin cowok dan cewek nggak jauh berbeda, tapi paling nggak, cowok umumnya nggak ngambek kalau ceweknya salah menebak keinginannya. Karena itu ya cewek cewek, jangan harapkan cowok kamu untuk bisa membaca pikiran kamu sendiri. Sebab Kemungkinan besar mereka nggak akan pernah bisa!

5. Menyebut Kekurangan Cowoknya di Depan Umum.

Cowok yang mau dipermalukan oleh ceweknya di depan umum adalah golongan cowok lossy, dan itu udah nggak ada tawar menawar lagi. Kalau cowok kamu kabur gara gara ini, mungkin kamu perlu pasang rem yang pakem
di mulut kamu sendiri.
Dan Yang perlu kamu jaga adalah hal hal yang sifatnya pribadi. Kalau kamu
merasa bahwa kamu sering mempermalukan cowok kamu di depan umum, mungkin ini pertanda tidak puasnya kamu terhadap hubungan kamu berdua. Coba kamu pikir baik baik dan analisa apa yang kurang, daripada hanya bisa buka mulut dan nggak mengerjakan apa apa.

6. Berpandangan Bahwa Cowok Yang Harus Selalu Membayar.

Hanya ada satu situasi di mana cewek sama sekali nggak keberatan membayar: kalau untuk keperluannya sendiri. Apakah kamu cewek yang seperti ini? Kalau kamu jawab iya, artinya kamu adalah seorang gold digger. Kalau cewek mau disejajarkan dengan cowok, kenapa nggak traktir cowok sesering cowok traktir cewek? Kenapa cowok harus membayar melulu? Karena pada hakikatnya Hubungan percintaan yang benar adalah saling memberi dan menerima dan bukan menerima terus atau memberi terus, seperti gambar zodiak LIBRA.

7. Terlalu Mementingkan Teman teman Sendiri.

Cewek Sesekali boleh mementingkan kepentingan sobat sobat nya tapi jika kamu sebagai cewek yang terus atau sering berperilaku seperti ini maka jangan heran jika cowok anda meninggalkanmu tanpa memberi alasan yang keluar dari mulut mereka.

8. Harus Diperlakukan Seperti Ratu Agung.

Kalau kamu maunya diperlakukan seperti ratu agung terus menerus, artinya kamu adalah cewek yang maunya menerima pemberian terus dan jarang sekali mau memberikan sesuatu kepada cowokmu.
Mengapa cewek menuntut untuk disamakan dengan cowok dan secara bersamaan juga minta ditempatkan pada posisi yang lebih tinggi seperti ratu agung?

Mana konsistensinya?
Sebab Inilah bukti di mana cewek tipe ini hanya mau enaknya saja.
Kalau kamu cewek yang selalu minta diperlakukan seperti ratu agung, mungkin kamu perlu segera memulai memperlakukan cowok kamu seperti raja agung sebelum dia kabur.

9. Anda Akan Tahu Sendiri.

Sebab para cowok yang ketika membaca ini akan mengeluarkan uneg-unegnya langsung dengan menggunakan jari mereka sendiri karena sebuah jari bisa mewakili dari rasa malu mereka yang tentunya keluar dari mulutnya mereka tersebut

Semoga artikel ini ada manfaatnya buat semua dan tolong diambil hikmah positifnya aja dan bukannya untuk dijadikan bahan pertengkaran/perdebatan.

Kentang Dan Dendam

Suatu Hari.......
Ada seorang guru SMP yang meminta murid-muridnya untuk membawa satu kantung plastik ke sekolah.
Kemudian, dia meminta setiap anak untuk memasukkan satu kentang berukuran kelereng yang telah disediakan kedalam kantung untuk setiap orang yang berbuat salah pada mereka dan tak mau mereka maafkan. Kantung itu harus mereka bawa selama satu minggu.

Anak-anak pun diminta menuliskan nama orang itu dan tanggal kejadian pada kulit kentang dan kantung tersebut harus dibawa kemanapun mereka pergi selama satu minggu penuh. Kantung itu harus berada di sisi mereka saat tidur, di letakkan di meja saat mereka belajar, dan ditenteng saat berjalan. Menjadikan
kantung itu sebagai teman mereka. Ada beberapa anak yang memiliki kantung yang ringan, namun tidak sedikit juga yang memiliki plastik kelebihan beban.

Hari berganti hari kentang itu makin membusuk dan mengeluarkan bau yang tak
sedap. Hampir semua anak mengeluh dengan pekerjaan ini.

Akhirnya, waktu satu minggu itupun selesai dan semua anak agaknya banyak yang memilih untuk membuangnya daripada menyimpannya terus menerus.


Dibalik cerita ini mungkin ada hikmahnya bahwa :
* Saat kita tidak mau memaafkan seseorang, maka rasanya itu seperti kita sedang membawa beban. Iya, membawa beban di dalam hati kita sendiri.

* Katanya Memberi maaf itu adalah hal yang lebih mudah dan ringan daripada membawa beban yang akan memperlambat pikiran dan gerak kita.

Iya, memperlambat pikiran yang seharusnya memikirkan hal lain dan harus terisi sebagian oleh siapa dan kenapa kita tidak memberi maaf.
Saat kita menyimpan dan memendam kemarahan, dendam, maka sebenarnya kita sedang membawa kebusukan dihati kita sendiri.

* Akan ada perasaan berat, tertekan, juga kegalauan menyelimuti hati kita dan ini adalah suatu penyakit. Segala sesuatu yang bisa dikatakan busuk, jika tidak segera dibuang, maka pada saatnya nanti akan dibuang beserta wadahnya.

Begitu pula dengan kita, jika kebencian itu tidak segera dibuang dari hati kita, maka kitalah yang akan dipinggirkan atau dikucilkan dari sekeliling kita.
Mungkin kita bisa berpikir, memaafkan adalah hadiah bagi orang yang kita beri maaf. Namun, harus bisa kita sadari juga, bahwa pemberian itu, adalah hadiah buat diri kita sendiri.

Hadiah untuk sebuah kebebasan. Kebebasan dari rasa tertekan, rasa dendam, rasa amarah, dan kedengkian hati.





*Ditranskrip dari akun FansPage Facebook Motivasi Hidup

cerita motivasi "Surat dari Ayah"

Sebuah postingan seseorang di facebook membuat saya tertarik membacanya, sebuah tulisan yang menceritakan tentang Ayah, begini isi dari postingan tersebut:



Di awal perjalanan waktumu, di ujung lintasan hayatku, ingin kusampaikan kepadamu beberapa patah kata yang kuharapkan dapat menjadi azimat yang memberikan warna indah bagi hidupmu yang penuh keceriaan. Senang hatiku karena engkau selalu memperhatikan kata-kataku. Hal itu membuatku semakin bergairah untuk bercerita kepadamu tentang mutiara-mutiara kehidupan yang berhasil kukumpulkan disepanjang perjalananku. Kali ini izinkanlah aku bertutur tentang arti sahabat dan persahabatan.
Anakku, tidak ada seekor burungpun yang dapat terbang jauh apabila ia terbang sendirian. Begitu juga tak seorangpun dapat mencapai tujuan-tujuan besar dalam hidupnya apabila ia mencoba mencapainya seorang diri, atau apabila ia tidak mempunyai sahabat-sahabat disekelilingnya. Seorang sahabat adalah seseorang yang dengannya engkau berani menjadi dirimu sendiri, yang dengannya engkau berani berkata : "Inilah Aku" !
Sungguh seorang sahabat adalah bagian penting dari hidupmu. Orang bijak mengatakan bahwa seorang sahabat adalah dorongan ketika engkau berhenti, sepatah kata ketika engkau kesepian, petunjuk jalan ketika engkau tersesat, senyuman sabar ketika engkau berduka, juga lagu gembira ketika engkau merasa bahagia. Bahkan seorang sahabat adalah seseorang yang menghentikanmu ketika engkau meluncur jatuh. Seorang sahabat adalah orang yang siap mendengar ketika engkau ingin mengatakan sesuatu, seorang yang peduli dengan masalahmu , dan juga tempat engkau berbagi rasa ! Tentu senang hatiku jika engkau mempunyai shabat. Telah kulihat kebijakanmu sejak masa kecilmu Nak. Tentu tak sulit bagimu untuk memahami kata-kataku. Dan mengenai arti Persahabatan, Anakku, aku hanya ingin mengatakan bahwa Persahabatan adalah intan-berlian yang tak ternilai harganya. Tak dapat dijual, tak dapat dibeli, dan juga tak mungkin dipinjamkan, karena didalamnya terkandung kehendak untuk saling menghormati, saling mencintai, dan saling memberi !
Masih segar dalam ingatanku, tangisanmu yang nyaring ketika engkau hadir di dunia ini. Masih segar dalam pandanganku bagaimana kau repotkan ibumu dengan rasa hausmu akan kasih sayangnya. Aduhai Anakku, tahukah engkau betapa besar cinta kami kepadamu ? Sengaja kami pilihkan sebuah nama yang indah bagimu, Nak. Semoga indah pula masa depanmu !! Berbahagialah dengan apa yang ada pada dirimu, Nak ! Apa yang dianugerahi Tuhan kepadamu adalah apa yang terbaik bagimu ! Bersyukurlah dengan semua nikmat yang telah Ia berikan kepadamu, dan bersabarlah dengan ujian yang datang dari-Nya. Sesungguhnya Tuhan tidak menghendaki keburukan bagi kita. Sesungguhnya Ia Maha Bijaksana. Jadikanlah dirimu manusia yang berguna, agar tidak sia-sia Tuhan menciptakanmu. Bersungguh-sungguhlah dalam menempuh perjalanan hidupmu, karena dengan penuh kesungguhan pula Ia telah menciptakanmu.
Milikilah sebuah cita-cita yang luhur dan mulia karena ia merupakan penggerak jiwa yang luar biasa, tonikum yang menyegarkan seluruh sel-sel tubuhmu, serta pembakar semangat yang tak habis-habisnya ! Dan, dengan senantiasa memohon pertolongan-Nya, raihlah tujuan hidupmu dengan cara terhormat ! Sesungguhnya manusia yang tidak mempunyai tujuan dalam hidupnya adalah manusia yang juga tidak mempunyai masa depan, dan manusia yang menghalalkan segala cara untuk meraih harapan-harapannya adalah manusia yang menabung derita.
Ingatlah selalu bahwa Tuhan adalah Yang Terbaik untuk dicintai ( The Best to Love ). Bila kau dapatkan cinta-Nya maka telah kau miliki segala-galanya, karena Dia-lah Yang Maha Kaya. Sebaliknya mereka yang kehilangan cinta-Nya adalah orang-orang yang telah kehilangan segala-galanya. Berjuanglah dengan baiklah anakku, kucukupkan suratku sampai di sini, dengan harapan semoga engkau semakin arif, semakin bijaksana, dan semoga Tuhan Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang mencintaimu selalu.
Yang selalu berdo'a untukmu, Ayahmu..

# semoga bermanfaat

Tuesday 22 November 2011

Shalat Dapat Melenturkan Urat Syaraf

Gerakan shalat ternyata menyehatkan tubuh. Gerakan shalat dapat melenturkan urat syaraf dan mengaktifkan sistem keringat dari sistem pemanas tubuh. Selain itu juga membuka pintu oksigen ke otak; mengeluarkan muatan listrik negatif dari tubuh; membiasakan pembuluh darah halus di otak mendapatkan tekanan tinggi; serta membuka pembuluh darah di bagian dalam tubuh atau arteri jantung.